OTOTEKNOPLUS – Salah satu produsen motor listrik terkenal di dunia, yaitu TVS, baru saja menunjukkan unit mereka yang bernama TVS iQube, di ajang Jakarta Fair 2024 atau Pekan Raya Jakarta, Rabu, 12 Juni 2024.

Menilik spesifikasinya, motor listrik TVS iQube mempunyai kemampuan jarak tempuh 100 km dalam sekali pengisian daya.

Tidak hanya itu, motor listrik ini juga dapat Anda pacu dengan kecepatan maksimal di angka 78 km/jam, dan memiliki dua mode berkendara, yaitu ECO dan Power.

Pada saat yang bersamaan, TVS iQube juga memiliki akselerasi tangguh yang bisa mencapai kecepatan dari 0-40 km/jam dalam 4,2 detik saja.

Motor elektrik ini mempunyai dua paket baterai Lithium-io yang dibekali dengan charger 650 watt.

Baca Juga: Sunra Kenalkan 9 Motor Listrik di Jakarta Fair 2024, Punya Teknologi Anti Banjir dan Hujan!

Pihak produsen mengklaim motor elektrik ini dapat terisi dari 0 sampai 80 persen dalam 4 jam 30 menit.

Selain itu, charger-nya juga dapat Anda colokkan ke soket rumah tangga 5A manapun, sehingga tidak perlu membeli colokkan tambahan.

(TVS Motor Company Indonesia)

Di sisi lain, motor elektrik ini juga telah mengantongi berbagai macam fitur modern, seperti panel indikator TFT 7 inci dengan kontrol HMI, pemutar musik intuitif, pemberitahuan kondisi motor dan keselamatan , dan pembaruan Over-The-Air (OTA).

Bahkan, TVS iQube juga telah terintegrasi dengan Bluetooth dan Cloud, QPark-Assist, personalisasi tema, dan lain-lain.

Baca Juga: Yamaha E01 Sudah Dicoba Oleh 5.000 Konsumen: Semuanya Bilang Ini Motor Listrik Terbaik!

Hanya ada satu varian dari motor elektirk ini, yaitu iQube S, yang ditaksir dengan harga di angka Rp52,9 juta.

Ikuti saluran Ototeknoplus untuk mendapatkan berita pilihan terbaru melalui WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaZsdcH7NoZtHeU0402w. Segera bergabung dengan kami!(*)

Sumber:
Editor: Muhammad Yoga Rifki Fahrezi

Cek Berita dan Info lainnya di Google News dan Whatsapp Channel Ototeknoplus
Exit mobile version