OTOTEKNOPLUS – PT Sunra Asia Pasific Hi-Tech, atau lebih sering disebut Sunra Indonesia, memperkenalkan berbagai macam di ajang Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2024.

Sebagai informasi, PRJ 2024 telah dimulai pada 12 Juni dan akan berakhir pada 14 Juli di Arena JIEXPO Kemayoran.

Brand Manager Sunra Indonesia, Ismeth Wibowo menjelaskan, kehadiran mereka di PRJ 2024 bertujuan untuk memperkenalkan unit dan teknologi terbaru mereka.

“Kehadiran kami di Jakarta Fair 2024 menandai debut resmi pertama Sunra di Indonesia yang bertujuan untuk memperkenalkan produk dan teknologi terbaru,” ucapnya.

Baca Juga: Loker Indomaret Bandung: Ada 3 Posisi Sekaligus Buat Fresh Graduate Tanpa Pengalaman

Tak lupa, Wibowo menuturkan kehadiran mereka juga bertujuan untuk mendorong tren berkendara yang lebih ramah lingkungan di tanah air.

“serta untuk mendorong tren gaya hidup berkendara ramah lingkungan di Indonesia,” katanya.

Sebagai perusahaan berskala besar, Sunra telah menjual berbagai macam unitnya di hampir 100 negara berbeda.

Di Indonesia sendiri, Sunra telah meresmikan pembangungan pabrik untuk produksi motor elektrik di Kawasan Industri Kendal, Jawa Tengah.

(Sunra Indonesia)

Dari banyak motor listrik, Sunra menunjukkan beberapa motor elektrik keren di PRJ 2024 yang berhasil menarik perhatian pengunjung.

Salah satunya yaitu Dream, disebut “Double Hundred Performance” karena diklaim memiliki kecepatan maksimal sampai 100 kpj dengan jarak tempuh hingga 100 km dalam sekali pengecasan saja.

Baca Juga: Sunra Kenalkan 9 Motor Listrik di Jakarta Fair 2024, Punya Teknologi Anti Banjir dan Hujan!

Adapun Legend, motor elektrik dengan desain gaya ala Eropa yang dipadankan dengan teknologi mumpuni dan canggih.

Sunra juga memperkenalkan Q5, yang telah diberi kelengkapan graphene 72V21Ah dengan jarak tempuh mencapai 70 km.

Ikuti saluran Ototeknoplus untuk mendapatkan berita pilihan terbaru melalui WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaZsdcH7NoZtHeU0402w. Segera bergabung dengan kami!(*)

Sumber:


Cek Berita dan Info lainnya di Google News dan Whatsapp Channel Ototeknoplus
Exit mobile version