Untuk itu, jika Anda belum pernah mengklaim subsidi, Anda hanya perlu membawa KTP ke booth Honda di PRJ 2024 untuk mendapatkan potongan sebesar Rp7 juta.

Adanya promo dari Honda ini diharapkan mampu hati para masyarakat untuk meminang molis EM1 e.

Sebagai informasi, Astra Honda atau AHM menghadirkan EM1 dalam dua versi, yakni dalam versi standar dan juga Plus.

Kedua versi tersebut sama-sama hadir dengan desain futuristik minimalis dengan seluruh pencahayaan berteknologi LED.

Pada bagian dapur pacu, molis ini dilengkapi dengan dinamo 1,7 kW yang memiliki kecepatan maksimal di angka 45 kpj.

Foto: AHM

Baca Juga: Jadi Pesaing Polytron Fox R, Ini Kelebihan Motor Listrik United TX 3000, Lebih Worth It yang Mana?

Honda juga membekalinya dnegan baterai Honda Mobile Power Pack e lithium ion berkapasitas 1.47 kWh dengan berat 10.3 kilogram.

Untuk versi standar, molis ini dijual dengan harga Rp33 juta, sementara versi plus Rp33,5 juta untuk OTR Jakarta dan telah mendapat subsidi.

Ikuti saluran Ototeknoplus untuk mendapatkan berita pilihan terbaru melalui WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaZsdcH7NoZtHeU0402w. Segera bergabung dengan kami!(*)

1 2
Sumber:


Cek Berita dan Info lainnya di Google News dan Whatsapp Channel Ototeknoplus
Exit mobile version