OTOTEKNOPLUS – Tes Seleksi Kompetensi Dasar atau SKD merupakan salah satu rintangan terbesar yang harus dihadapi oleh peserta tes CPNS 2024.
Agar dapat lolos ke tahap berikutnya, skor SKD Anda harus melebihi passing grade yang telah ditetapkan pemerintah.
Berikut telah dirangkum beberapa tips yang bisa Anda lakukan agar skor SKD tes CPNS 2024 memiliki nilai yang tinggi.
Pahami Materi dan Kisi-Kisi SKD
Seleksi Kompetensi Dasar akan menguji tiga materi, yakni Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TWK), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).
TWK mencakup pengetahuan tentang Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
TIU mengukur kemampuan logika, analisis, dan verbal, sementara TKP menilai sikap dan perilaku yang sesuai dengan tugas seorang PNS.
Salah satu langkah terbaik untuk memahami kisi-kisi tes adalah dengan mempelajari soal-soal tahun sebelumnya.
Buat Jadwal Belajar yang Konsisten
Persiapan untuk SKD tidak bisa dilakukan dalam waktu singkat. Dibutuhkan waktu dan kesabaran agar bisa menguasai semua materi.
Buatlah jadwal belajar yang konsisten dan seimbang. Sebagai contoh, Anda bisa memfokuskan satu hari untuk mempelajari TIU, hari berikutnya untuk TWK, dan hari selanjutnya untuk TKP.
Perbanyak Latihan Soal dan Simulasi
Latihan soal adalah kunci sukses dalam menghadapi tes SKD. Semakin sering Anda berlatih, semakin terbiasa Anda dengan format soal dan cara berpikir yang dibutuhkan untuk menjawabnya.
Selain itu, simulasi ujian juga sangat penting untuk melatih manajemen waktu. Tes SKD memiliki batasan waktu yang cukup ketat, dan Anda perlu memastikan dapat menjawab soal dengan cepat dan tepat.(*)