OTOTEKNOPLUS – Relatif Kopi belum lama ini membuka lowongan kerja (loker) baru untuk lulusan SMA SMK sederajat.
Belum lama ini Relatif Kopi yang berada di daerah Cibiru, Bandung membuka loker untuk enam posisi sekaligus.
Tentunya kali ini menjadi kesempatan yang besar bagi semua lulusan SMA SMK sederajat.
Melansir dari akun Instagram @info.lokerbandungjabar, berikut kualifikasi hingga cara melamarnya:
1. Barista
Kualifikasi:
- Memiliki pengalaman minimal 6 bulan
- Umur maksimal 25 tahun
- Minimal pendidikan SMA/sederajat
- Memiliki perilaku yang baik
- Mampu bekerjasama dalam tim
- Memiliki keinginan untuk belajar dan inisiatif tinggi
- Bisa bekerja di bawah tekanan
- Memiliki kendaraan pribadi dan akun Whatsapp yang aktif
- Jujur, bertanggung jawab, disiplin, dan rapi
- Memiliki minat di bidang FnB
- Berdomisili di daerah Cibiru dan sekitarnya
2. Kitchen Crew
Kualifikasi:
- Memiliki pengalaman di kitchen selama 1- 3 tahun
- Umur maksimal 30 tahun
- Minimal pendidikan SMA/sederajat
- Memiliki perilaku yang baik
- Mampu bekerjasama dalam tim
- Memiliki keinginan untuk belajar dan inisiatif tinggi
- Bisa bekerja di bawah tekanan
- Jujur, bertanggung jawab, disiplin, dan rapi
- Memiliki minat di bidang FnB
- Berdomisili di daerah Cibiru dan sekitarnya
3. Kasir
Kualifikasi:
- Berpenampilan menarik
- Usia 18-27 tahun
- Perempuan/Laki-laki
- Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat
- Bersih, disiplin, jujur, dan memiliki inisiatif yang tinggi
- Mampu bekerja secara mandiri maupun dalam tim
- Berdomisili di daerah Cibiru dan sekitarnya
4. Server
Kualifikasi:
- Berpenampilan menarik
- Usia18- 27 tahun
- Perempuan/Laki-laki
- Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat
- Bersih, disiplin, jujur, dan memiliki inisiatif yang tinggi
- Gesit dan cekatan
- Mampu bekerja secara mandiri maupun dalam tim
- Berdomisili di daerah Cibiru dan sekitarnya
5. Steward
Kualifikasi:
- Usia 18 – 27 tahun
- Perempuan/Laki-laki
- Berdedikasi tinggi
- Gesit, rapi, dan cermat
6. Office Boy
Kualifikasi:
- Minimal usia 18 tahun
- Perempuan/Laki-laki
- Berdedikasi tinggi
- Gesit, rapi, dan cermat
Cara Melamar:
Bagi yang berminat dengan salah satu posisi diatas, segera kirimkan CV lamaran ke Email berikut:
Email: relatifkopi.marcomm@gmail.com
Subject: Nama_Posisi_Cibiru
Selamat mencoba dan semoga berhasil.(*)