KORANMANDALA.COM- Bacaan Munfarijah yakni satu di antara sholawat yang perlu diketahui oleh umat .

Hal ini karena bacaan sholawat Munfarijah sangat dianjurkan untuk diamalkan karena memiliki banyak keutamaan.

Pada bacaan sholawat Munfarijah tersematkan doa kepada Allah SWT untuk memohon rahmat dari Nabi Muhammad SAW agar terbebas dari kesusahan dunia akhirat.

Dikutip dari buku ‘Sholawat Populer' karya Suhaidi Ghazali dan Shabri Shaleh Anwar, memberikan pendapat bahwa sholawat tersebut diciptakan oleh As Sanusy.

Namun, banyak juga yang menyebutkan bahwa sholawat Munfarijah hasil ciptaannya Syekh Nariyah.

Adapun bacaan sholawat Munfarijah lengkap dengan terjemahan bahasa Indonesianya, sebagai berikut:

أللّهُمَّ صَلِّ صَلَاةً كَامِلَةً وَسَلِّمْ سَلَامًا تَامًّا عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدِ الّذِي تَنْحَلُّ بِهِ الْعُقَدُ وَتَنْفَرِجُ بِهِ الْكُرَبُ وَتُقْضَى بِهِ الْحَوَائِجُ وَتُنَالُ بِهِ الرَّغَائِبُ وَحُسْنُ الْخَوَاتِمِ وَيُسْتَسْقَى الْغَمَامُ بِوَجْهِهِ الْكَرِيْمِ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ فِيْ كُلِّ لَمْحَةٍ وَنَفَسٍ بِعَدَدِ كُلِّ مَعْلُوْمٍ لَكَ

Allahumma sholli sholaatan kaamilatan wa sallim salaaman taamman ‘ala sayyidina Muhammadinilladzi tanhallu bihil ‘uqodu wa tanfariju bihil qurobu wa tuqdho bihil hawaaiju wa tunalu bihir roghooibu wa husnul khowaatimu wa yustasqol ghomamu biwajhihil karim wa ‘ala aalihi wa shohbihi fi kulli lamhatin wa nafasin bi'adadi kulli ma'lumin laka.

Wahai Allah, limpahkanlah rahmat dan salam yang sempurna kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW. Semoga terurai dengan berkahnya segala macam buhulan dilepaskan dari segala kesusahan, tunaikan segala macam hajat, dan tercapai segala macam keinginan dan husnul khotimah, di curahkan air hujan (rahmat) dengan berkah pribadinya yang mulia. Semoga rahmat dan salam yang sempurna itu juga tetap tercurah kepada para keluarga dan sahabat beliau, setiap kedipan mata dan hembusan nafas, bahkan sebanyak pengetahuan bagiMu.

1 2
Sumber:
Editor: Fahrul Rozi

Cek Berita dan Info lainnya di Google News dan Whatsapp Channel Ototeknoplus
Exit mobile version