KORANMANDALA.COM- Umat Muslim mungkin sudah tahu bahwa hari Jumat disebut sebagai Sayyidul Ayyam yakni bermakna penghulu hari.
Sebagian banyak umat muslim juga mungkin sudah tahu sunnah yang dianjurkan saat malam Jumat.
Saat malam Jumat seorang Muslim disunnahkan untuk membaca dua surat, yakni surat Yaasin dan Al Kahfi agar mendapatkan berbagai keutamaan.
Keutamaan membaca surat Yaasin di malam Jumat disebutkan di hadits riwayat Abu Daud, yang artinya:
“Barangsiapa membaca surat Yasin dan As-Shaffat di malam Jumat, Allah mengabulkan permintaannya.” (HR Abu Daud dari al-Habr).
Sementara, bagi yang membaca surat Al Kahfi di malam Jumat akan dilindungi dari fitnah Dajjal.
Amalan membaca kedua surat tersebut pada malam Jumat juga sudah dijelaskan oleh Imam Syafii berdasarkan hadits Rasulullah SAW, yang artinya:
“Selanjutnya beliau mengatakan, bahwa saya menyukai banyak membaca salawat kepada Nabi SAW dalam setiap keadaan, sedang pada hari Jumat saya lebih menyukainya (dengan memperbanyak lagi membaca salawat), begitu juga saya suka membaca surat al-Kahfi pada malam Jumat dan siangnya karena adanya riwayat dalam hal ini.”. (Muhammad Idris asy-Syafi’i, Al-Umm, Bairut-Dar al-Ma’rifah, 1393 H, juz, 1, h. 207).
Berdasarkan hadits di atas juga disebutkan amalan yang dapat dikerjakan pada malam Jumat bukan hanya membaca dua surat tersebut.