KORANMANDALA.COM- Berikut bacaan doa turun hujan dan lainnya yang berkaitan dengan hujan untuk diamalkan, lengkap dengan terjemahan bahasa Indonesianya.

Belakangan ini beberapa daerah di Indonesia sedang dilanda oleh hujan yang merupakan sebuah rahmat dari SWT, untuk ini doa turun hujan ada baiknya dibacakan.

Tentunya bagi umat muslim dengan membaca doa turun hujan akan merasa tenang karena yakni dirinya sudah dilindungi oleh Allah SWT dari segala bahaya.

Berbicara soal hujan ada beberapa bacaan doa yang berkaitan dengan hujan, seperti doa hujan yang terus menerus hingga doa setelah turun hujan.

Berikut ini bacaan do'a tulisan , latin dan terjemahan bahasa Indonesianya agar mudah dihafalkan:

  • Doa turun hujan

Dikutip dari buku ‘Fiqih Doa dan Dzikir Jilid 2′ karya Syaikh Abdurrazaq bin Abdul Muhsin Al Badr:

اللَّهُمَّصَيِّباًنَافِعاً

Allahumma shoyyiban nafi'an'

Artinya: “Ya Allah, turunkan lah pada kami hujan yang bermanfaat.”

  • Doa saat turun hujan terus menerus

Dikutip dari ebook ‘Tuntunan Doa & Zikir untuk Segala Situasi & Kebutuhan' karya Ali Akbar bin Aqi:

اللَّهُمَّ حَوَالَيْنَا وَلَا عَلَيْنَا اللَّهُمَّ عَلَى الأَكَامِ وَالظِرَابِ وَبُطُوْنِ الأَوْدِيَةِ وَمَنَابِتِ الشَّجَرِ

Allaahumma hawaa lainaa wa laa ‘alainaa, Allaahumma ‘alal-aakaami wazh-zhiroobi, wa buthuunil-awdiyati wa manaabitisy-syajari.

Artinya: “Ya Allah, turunkanlah hujan ini di sekitar kami, jangan kepada rumah-rumah kami. Ya Allah, berilah hujan ini pada daratan-dataran tinggi, bukit-bukit, dasar lembah, dan tempat-tempat tumbuhnya pepohonan.”

  • Doa setelah turun hujan:

مُطِرْنَا بِفَضْلِ اللَّهِ وَرَحْمَتِهِ

Muthirna bi fadhlillahi wa rohmatihi

Artinya: “Kita mendapat hujan hanya karena karunia dan rahmat Allah.”

Itulah bacaan doa saat turun hujan hingga setelah turun hujan lengkap dengan terjemahannya.(*)

Sumber:
Editor: Fahrul Rozi

Cek Berita dan Info lainnya di Google News dan Whatsapp Channel Ototeknoplus
Exit mobile version