KORANMANDALA.COM- Berikut ini bacaan doa Nabi Yunus yang dapat diamalkan agar diberikan pertolongan oleh Allah SWT lengkap dengan terjemahannya.
Umat muslim mungkin sudah tahu doa Nabi Yunus memiliki keutamaan mampu memberikan pertolongan bagi orang yang mengamalkannya.
Sesuai dengan namanya doa ini pernah dibacakan oleh Nabi Yunus As saat dirinya terancam bahaya ditelan oleh ikan berukuran besar.
Setelah doa tersebut dibacakan akhirnya Nabi Yunus As diberikan pertolongan oleh Allah SWT untuk terlepas dari bahaya tersebut.
Jika dilihat dari maknanya yakni sebuah pengakuan dosa yang ingin diampuni oleh Allah SWT.
Doa ini juga bermakna tentang pengakuan keagungan Allah yang sangat luar biasa, sehingga tidak ada yang menandinginya.
Adapun bacaan Nabi Yunus yang dapat Anda amalkan agar mendapatkan pertolongan Allah SWT, berikut di bawah ini:
لَا إِلَٰهَ إِلَّا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ
Lailaha illa Anta subhanaka inni kuntu minadhdhalimin.