OTOTEKNOPLUS – Maung Bandung mengawali laga perdana Liga 1 dengan meraih kemenangan telak atas PSBS Biak, Jumat (9/8) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.
David da Silva dan Ciro kembali tampil mengesankan dan pemain-pemain baru yang diturunkan Bojan Hodak juga memberikan efek yang cukup baik pada permainan Persib.
Dan inilah gaya permainan Persib yang sesungguhnya.
Pada babak pertama Marc Klok dkk benar-benar tampil apik , mereka berhasil mecetak gol perdana di Liga 1 melalui David da Silva, setelah berhasil memanfaatkan umpan dari Dimas Drajad pada menit 18.
Lalu peluang demi peluang didapat Persib pada babak pertama namun peluang-peluang emas yang didapatkan oleh Maung Bandung belum berhasil dikonversi menjadi gol.
Hingga turun minum skor 1-0 pun bertahan untuk keunggulan Persib.
Babak kedua berlangsung, Maung Bandunng sempat dikejutkan dengan gaya permainan PSBS Biak yang tiba-tiba menjadi Agresif.
Pada menit 52, PSBS Biak pun berhasil menyamakan kedudukan yang membuat skor berhasil disamakan melalui tandukkan Alesandro.
Setelah tertinggal, Bojan Hodak tak tinggal diam dan langsung mengatur strategi baru.
Bojan langsung melakukan tiga pergantian pemain sekaligus di menit 55, Becham, Mateo Kocijan dan Henhen dimasukan menggantikan Dimas Drajad, Mailson dan Robi Darwis.
Terbukti 10 menit berselang atau tepatnya menit 65, Persib bisa kembali unggul usai Ciro Alves bisa mengumpan ke kotak penalti dan disambut dengan sundulan yang mengarah ke sudut oleh Beckham Putra.
Persib pun kembali berbalik unggul di dan skor berubah menjadi 2-1.
Tak berselang lama, Ciro Alves yang tampil sangat beringas pada malam ini berhasil melakukan gocekan di kotak penalti yang membuat dua pemain bertahan PSBS Biak terkecoh.