KORANMANDALA.COM – Selis merupakan satu diantara produsen motor listrik di Indonesia yang sudah mengeluarkan produk dengan harga murah.
Selis meluncurkan motor listrik terbarunya yang diberi nama Selis Jalak 2.
Bahkan harga motor listrik Selis Jalak 2 ini dijual sangat murah yakni hanya Rp8.490.000 saja.
Lalu bagaimana spesifikasi yang ada pada motor listrik murah ini? Berikut ulasannya.
Dilihat dari desain dan tampilannya, motor listrik ini membawa desain yang sporty dan futuristrik dengan beberapa bagian bodi yang berlekuk tajam.
Secara ukuran, motor listrik ini membawa 181 x 71 x 114 cm dengan daya angkut maksimal hingga 200 kg.
Pada bagian kaki-kakinya, motor listrik ini menggunakan ring 10 inci dan menggunakan pengereman hidraulic disc brake di bagian depan serta drum brake di bagian belakang.
Motor listrik murah ini menggunakan baterai berjenis Seal Lead Acid (SLA) berkapasitas 60 V 20 Ah.
Sedangkan untuk penggeraknya, motor listrik ini ditopang dinamo bertenaga 1000 W yang dapat melaju dengan kecepatan 40 km/jam dan jarak tempuh 50 km.
Apabila berminat, Selis memberikan beberapa garansi mulai dari 3 bulan Charger & Controller, 6 bulan Baterai, 1 tahun dinamo, dan 5 tahun Frame. (*)