OTOTEKNOPLUS – Continously Variable Transmission, atau yang lebih sering disebut CVT, merupakan salah satu komponen paling penting pada motor matik.
Seiring berjalannya waktu dan pemakaian, CVT bisa saja mengalami berbagai macam masalah teknis yang dapat memengaruhi performa motor.
Berikut telah dirangkum beberapa tanda dan indikasi CVT motor Anda bermasalah.
Akselerasi Melambat
Ketika CVT bermasalah, salah satu tanda pertama yang bisa Anda rasakan yaitu akselerasi motor yang tidak responsif atau lambat.
Saat CVT berfungsi dengan baik, perubahan kecepatan motor akan terjadi dengan halus dan cepat sesuai dengan putaran mesin.
Namun, ketika CVT rusak, akselerasi motor akan terasa lambat, bahkan ketika Anda menarik tuas gas dengan keras.
Terdengar Suara Berisik dari CVT
Suara berisik yang tidak biasa dari bagian CVT adalah indikasi lain adanya masalah dengan komponen ini.
Ketika Anda mendengar bunyi berdecit, berdetak, atau suara logam bergesekan dari area CVT, ini bisa menjadi pertanda ada komponen yang rusak atau aus.
Getaran Tidak Normal pada Motor
Getaran berlebihan atau tidak normal pada motor ketika sedang berkendara bisa menjadi tanda CVT Anda bermasalah.
Getaran ini biasanya lebih terasa pada bagian dek kaki atau stang motor. Penyebab getaran ini bisa beragam, mulai dari v-belt kendur atau mengalami keausan, hingga roller sudah tidak seimbang.
Ikuti saluran Ototeknoplus untuk mendapatkan berita pilihan terbaru melalui Whatsapp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaZsdcH7NoZtHeU0402. Segera bergabung dengan kami!(*)