OTOTEKNOPLUS – Meski terdengar sepele, memanaskan motor sebelum bepergian merupakan kebiasaan baik yang perlu dilakukan.
Pasalnya, memanaskan motor sebelum bepergian memiliki seragam manfaat dan efek positif untuk kendaraan Anda.
Berikut OtoTeknoPlus telah merangkum beberapa manfaat yang Anda peroleh jika memanaskan motor sebelum bepergian.
Mengoptimalkan Kinerja Mesin
Jika motor digunakan langsung tanpa dipanaskan terlebih dahulu, oli mesin mungkin tidak merata, sehingga beberapa bagian mesin kekurangan pelumasan.
Oleh karena itu, saat mesin dinyalakan, oli yang semula berada dalam kondisi dingin memerlukan waktu untuk mencapai suhu ideal dan mengalir dengan baik ke seluruh bagian mesin.
Dengan memanaskan motor, oli memiliki waktu yang cukup untuk menyebar ke seluruh bagian, sehingga memungkinkan mesin bekerja lebih optimal.
Meningkatkan Umur Pakai Mesin
Kebiasaan memanaskan motor sebelum berkendara juga dapat memperpanjang umur pakai mesin. Mesin yang dipanaskan terlebih dahulu akan mengalami lebih sedikit gesekan antar komponen karena oli sudah melumasi bagian-bagian vital.
Gesekan yang minimal ini akan mengurangi keausan komponen mesin, sehingga mesin bisa bertahan lebih lama dan mengurangi biaya perawatan di masa mendatang.
Menghemat Bensin
Mesin yang masih dingin membutuhkan lebih banyak bahan bakar untuk mencapai suhu yang tepat, jadi jika motor digunakan tanpa dipanaskan, bahan bakar akan dikonsumsi lebih banyak.
Dengan memanaskan motor terlebih dahulu, Anda dapat menghemat lebih banyak bahan bakar karena mesin akan membakar lebih efisien.
Ikuti saluran Ototeknoplus untuk mendapatkan berita pilihan terbaru melalui Whatsapp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaZsdcH7NoZtHeU0402. Segera bergabung dengan kami!(*)