OTOTEKNOPLUS – Masih banyak orang yang tidak sadar selama ini menggunakan oli motor palsu karena tergiur dengan harga lebih murah.
Padahal, penggunaan oli motor palsu berkepanjangan dapat berimbas dan memberikan dampak buruk kepada mesin Anda.
Berikut telah dirangkum beberapa dampak buruk dan bahaya yang bisa saja terjadi jika Anda menggunakan oli motor palsu.
Kerusakan Komponen Mesin
Salah satu bahaya terbesar dari penggunaan oli motor palsu adalah kerusakan pada banyak komponen mesin.
Karena oli palsu tidak memiliki kualitas pelumas yang sama dengan oli asli, komponen mesin seperti piston, silinder, dan rantai timing tidak mendapatkan pelumasan yang optimal.
Gesekan berlebihan antara komponen dapat menyebabkan keausan dan kerusakan parah. Dalam jangka panjang, ini dapat menyaebabkan kegagalan mesin yang mahal.
Overheating Mesin
Oli motor berfungsi tidak hanya untuk melumasi, tetapi juga untuk membantu mendinginkan mesin dengan mengurangi gesekan dan memindahkan panas.
Karena oli palsu tidak mampu mendistribusikan panas dengan baik, maka overheating pun akan terjadi.
Overheating bisa mengurangi efisiensi mesin dan dapat menyebabkan kerusakan permanen pada komponen penting mesin seperti gasket dan kepala silinder.
Bensin Menjadi Boros
Oli palsu tidak memiliki kemampuan pelumas yang diperlukan untuk mengurangi gesekan. Alhasil, penggunaan oli palsu dapat mengurangi efisiensi bahan bakar.
Dengan tingkat gesek yang lebih tinggi, mesin harus bekerja lebih keras untuk mencapai kinerja yang optimal, sehingga bahan bakar dibutuhkan lebih banyak.
Ikuti saluran Ototeknoplus untuk mendapatkan berita pilihan terbaru melalui WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaZsdcH7NoZtHeU0402w. Segera bergabung dengan kami!(*)