OTOTEKNOPLUS – Seiring berjalannya waktu, banyak inovasi teknologi teranyar yang mulai digunakan pada motor, satu di antaranya yakni Smart Keyless.
Smart keyless yakni teknologi terbaru pada motor yang membuat kendaraan beroda dua tersebut tidak memiliki kunci kontak.
Teknologi tersebut kini sudah ada pada motor pabrikan Honda yang diberi nama Honda Smart Key System.
Fitur tersebut mampu menyajikan kemudahan bagi para penggunanya secara langsung.
Terdapat beberapa tips untuk merawat dan menggunakan kunci tersebut agar awet dan dapat digunakan lebih optimal.
Melansir dari laman resmi Astra Honda, berikut beberapa tips cara menggunakan dan perawatan fitur Honda Smart Key System agar tetap optimal:
1. Menghindari Tekanan Berlebihan
Tekanan yang berlebih pada remote smart key ternyata akan menimbulkan beberapa kerusakan.
Untuk itu, disarankan untuk menekan tombol remote sewajarnya saja saat mengaktifkan atau menggunakan fitur dan hindari juga remote terjatuh dari ketinggian.
2. Usahakan Remote Tetap Kering
Perlu diperhatikan air yang masuk ke dalam remote dalam jumlah berlebih dapat menimbulkan kerusakan.
Untuk itu, jika remote terkena air atau basah sebaiknya remote dikeringkan terlebih dahulu.