OTOTEKNOPLUS – IMOTO merupakan produsen motor listrik lokal yang baru saja debut di Indonesia, pada hari Selasa, 17 Juli 2024, di Jakarta.
Pada acara yang digelar di Sheraton Hotel Gandaria, Jakarta Selatan, IMOTO juga turut memamerkan motor listrik konsep VISION.ev.
Kabarnya, VISION.ec digadang-gadanag memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri atau TKDN mencapai lebih dari 75 persen.
Co-Founder IMOTO Indonesia, Antony Lesmana menjelaskna, mereka mengatakan desain dan baterainya dibuat di Indonesia, sehingga TKD-nya bisa sangat tinggi.
“VISION.ev kami hadirkan dengan tagline ‘Made in Indonesia, for the World. Mulai dari desain hingga baterai adalah buatan lokal, sehingga target kami TKDN bisa mencapai 75 persen,” katanya.
IMOTO mengklaim motor listrik mereka memerlukan waktu untuk dirancang dan dikembangkan di Indonesia dalam waktu 2,5 tahun saja.
Baca Juga: Motor Listrik Honda Motocompacto Diperkirakan Muncul di GIIAS 2024, Bentuknya Mirip Koper?
Di sisi lain, VISION.ec diberi kelengkapan berbagai macam keunggulan dan fitur menarik di kelasnya.
Salah satu kelebihan menariknya yaitu teknologi fast charging-nya, diklaim dapat mengisi daya dari 20 hingga 80 persen dalam waktu 30 menit saja.
Tidak hanya itu, VISION.ev dilengkapi dengan baterai 5,7 kWh, yang diklaim dapat menempuh jarak 160 km dengan kecepatan maksimal 105 km/jam.
Rencananya, mereka akan melakukan pengembangan jaringan pengisian daya di titik-titik strategis, dan berniat membuat 200 titik pengisian sebagai tahap pertama.
Kendati begitu, motor elektrik ini baru akan dijual secara resmi di tahun 2025 mendatang. Bagaimana, apakah Anda berniat membeli VISION.ev jika nantinya sudah rilis?
melalui WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaZsdcH7NoZtHeU0402w. Segera bergabung dengan kami!(*)