OTOTEKNOPLUS – Baru-baru ini motor listrik United MX 1200 mulai meramaikan persaingan pasar di Indonesia.
Motor listrik United MX 1200 berhasil menyita perhatian dari publik.
Sebab motor listrik United MX 1200 hadir dengan membawa harga yang sangat murah.
Kendati dibanderol dengan harga murah, motor listrik ini dibekali fitur canggih dan spesifikasi yang mumpuni.
Lalu apa saja spesifikasi dan fitur yang ada pada motor listrik United MX 1200 ini? Simak artikel ini sampai habis ya!
Spesifikasi dan Fitur United MX 1200
United MX 1200 membawa dimensi berukuran dengan panjang 1.750 x lebar 670 x tinggi 1.065 mm.
Agar menunjang performanya, motor listrik ini dibekali mesin 72 V yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 2.200 watt dengan torsi 88 Nm.
Sedangkan di bagian daya, United MX 1200 ditopang dengan baterai berjenis Graphene berkapasitas 72 V 21,8 Ah.
Dengan adanya perpaduan antara baterai dan mesin, motor listrik ini dapat menempuh jarak 80 km dalam satu kali cas dengan kecepatan hingga 65 km/jam.
Pada bagian kaki-kaki, motor listrik ini membawa rem Disc dan rem tromol dibagian belakang. Serta dibekali dengan velg alumunium dan Dual Shock Breaker.
Tentunya motor listrik ini membawa fitur canggih, seperti aplikasi U Key, port USB, alarm, gigi mundur, mode berkendara, keyless, lampu LED dan DRL, dan layar panel digital.
Kelebihan dan Kekurangan United MX 1200
Kelebihan yang dapat dilihat dari motor listrik ini yakni dilengkapi dengan baterai jenis Graphen dengan kapasitas 72 V 21,8 Ah.
Baterai yang ada pada United MX 1200 disebut dapat memberikan jarak tempuh yang cukup jauh.
Motor listrik ini juga sudah dilengkapi dengan mesin bertenaga 2200 watt.
Dilihat dari fiturnya, motor listrik ini sudah membawa berbagai fitur canggih untuk disuguhkan pada pengguna.
Namun, desain kotak-kotak dengan garis tegas pada United MX 1200 dianggap kurang menarik. Hal ini bisa terjadi karena sebagian orang merasa dengan desain tersebut menjadi lebih monoton.
Harga United MX 1200
United MX dibanderol dengan harga Rp14,8 juta OTR Jakarta. Harga tersebut belum dipotong dengan subsidi dari pemerintah. (*)