OTOTEKNOPLUS – Baterai pada motor listrik merupakan komponen yang paling penting agar motor listrik bisa berjalan atau bisa dikatakan sebagai sumber tenaga utamanya.
Berbagai kapasitas baterai yang digunakan motor listrik dari mulai yang berkapasitas kecil hingga besar dan ada yang tahan lama atau boros.
Namun, untuk mengatasi baterai yang penggunaannya boros, ternyata ada cara tertentunya untuk mencegah penggunaan baterai yang boros.
Ada tiga cara agar baterai pada motor listrik bisa awet saat digunakan seharian, berikut beberapa cara untuk mencegahnya.
1. Jangan Menggunakan Baterai Motor Listrik Sampai Habis Totalnya
Perlu dipahami penggunaan baterai motor listrik sampai habis lebih baik segera dihentikan atau segera hentikan saat baterai sudah tersisa hingga 30 persen.
Jika tidak dilakukan seperti itu, maka baterai yang digunakan akan cepat rusak atau akan mengalami drop pada saat digunakan.