OTOTEKNOPLUS – Davigo Space merupakan salah satu listrik murah yang berhasil menyita perhatian publik.

Meskipun belum mendapatkan subsidi pemerintah Rp7 juta, motor listrik Davigo Space masih terbilang murah.

Davigo Space hadir dengan menawarkan teknologi canggih dan desain mirip Vespa yang futuristrik.

Motor listrik ini membawa dimensi berukuran 1900 x 700 x 1100 mm dan berat 75 kg.

Untuk performa, motor listrik ini membawa dinamo bertenaga 3000 W yang dapat memastikan akselerasi yang responsif dan performa optimal di beragam kondisi jalan.

Kecepatan yang dapat ditempuh motor listrik ini mencapai 70 km/jam.

Motor listrik ini dilengkapi dengan baterai Lithium Ion berkapasitas 72V 20Ah.

Dengan baterai tersebut, motor listrik ini dapat menempuh jarak hingga 120 km.

Jika baterai habis, Anda memerlukan waktu sekitar 4-6 jam agar daya terisi penuh kembali.

Fitur canggih yang ada pada Davigo Space yakni lampu LED, panel instrumen digital, konektivitas ke HP, rem cakram di bagian depan dan belakang.

Motor listrik ini membawa dua moda berkendara yang dapat dipilih, yakni mode Eco dan mode Sport.

Untuk harganya, motor listrik Davigo Space dijual murah hanya Rp14,3 juta saja. (*)

Sumber:


Cek Berita dan Info lainnya di Google News dan Whatsapp Channel Ototeknoplus
Exit mobile version