OTOTEKNOPLUS – Berikut rekomendasi motor listrik mampu tempuh jarak jauh spesial untuk tahun 2024, simak selengkapnya disini.
Hingga saat ini motor listrik sudah banyak yang menggunakan karena sangat berguna sekali untuk mendukung lingkungan sehat.
Selain itu, motor listrik juga tidak membutuhkan bahan bakar yang membuat pengguna lebih hemat pengeluaran.
Sejak awal rilis motor listrik memiliki beberapa keunggulan dan kekurangannya sendiri, terutama jika dibandingkan dengan konvensional.
Salah satu keunggulan yang sangat bermanfaat pada motor listrik yakni mampu tempuh jarak jauh.
Berikut rekomendasi motor listrik tempuh jarak jauh untuk tahun 2024, simak berikut ini:
United T1800
United T1800 merupakan motor listrik berdesain minimalis dengan pilihan warna klasik yang cukup menarik.
Motor listrik ini juga mengusung berbagai fitur canggih dan mampu menempuh jarak sejauh 60 km.
Untuk harganya sendiri motor listrik United T1800 di banderol sebesar Rp27 juta.
NIY N Lite
Motor listrik NIY N Lite rilis dengan memiliki desain klasik sesuai dengan namanya dan mengusung baterai berkapasitas besar.
Baterai pada motor listrik ini sebesar 60 V 16 Ah yang jumlahnya terdapat empat unit.
Dengan baterai tersebut motor listrik ini mampu menempuh perjalanan sejauh 75 km.
Untuk harganya sendiri motor listrik NIY N Lite dibanderol dengan harga sebesar Rp29,8 juta.