OTOTEKNOPLUS – Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menggelar press conference pada ajang Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2024 untuk memberikan kabar gembira kepada para penggemarnya.
Pada 12 Juni 2024, YIMM secara resmi memulai debut motor New Yamaha Nmax 155 Facelift yang sudah lama dinanti oleh para pecinta otomotif di Indonesia.
Hadir dengan desain dan performa mentereng, motor New Yamaha Nmax 155 Facelift dibalut dengan teknologi kekinian. Berikut beberapa rinciannya.
Baca Juga: Catat, Ini Dokumen Persyaratan dan Berkas Tes CPNS 2024, Siap-Siap dari Sekarang!
Mesin Blue Core Tangguh 155 CC
Perlu diketahui, motor ini diberi kelengkapan mesin Blue Core 155 cc. Mesin ini dikenal dengan efisiensi dan durabilitasnya yang tinggi.
Selain itu, agar performanya lebih maksimal, Yamaha memadukannya juga dengan teknologi Variable Valve Actuation (VVA).
Berkat serangkaian mesin tersebut, motor ini mampu melaju dengan tenaga mencapai 11,3 kW pada 8.000 rpm, dan torsi puncak hingga 13,9 Nm pada 6.500 rpm.
Fitur dan Teknologi Canggih
Motor ini memiliki fitur Y-Connect, yang memungkinkan ANda untuk mendapatkan berbagai informasi motor melalui Hp.
Selain itu, ada juga Smart Motor Generator atau SMG, yang dapat membuat starter mesin menjadi lebih halus dan mengfiensiensikan konsumsi bahan bakar.
Bahkan, terdapat dual channel ABS dan traction control system untuk pengalaman berkendara yang lebih aman.
Harga
Hadir dengan berbagai macam teknologi dan fitur kekinian, motor ini debut dengan harga bersaing. Berikut rinciannya:
- Tipe Standar: Rp32,175 juta
- S Version: Rp33,175 juta
- Connected ABS: Rp36,3 juta
Ikuti saluran Ototeknoplus untuk mendapatkan berita pilihan terbaru melalui Whatsapp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaZsdcH7NoZtHeU040. Segera bergabung dengan kami.(*)