Di sisi lain, bau gosong juga bisa disebabkan oleh pli CVT yang bocor, oli tersebut dapat menetes ke bagian CVT yang panas dan menghasilkan bau gosong.
Akselerasi Tersendat
Kampas kopling terbuat dari kain atau serat yang dilapisi resin. Dengan waktu dan penggunaan, kampas kopling dapat aus dan tipis.
Akibatnya, permukaan kampas kopling menjadi licin, sehingga terjadi selip saat kopling bergesekan dengan puli.
Selip ini menghambat aliran tenaga mesin ke roda, menyebabkan akselerasi tersendat.
Terdengar Suara Berisik dari CVT
Perlu diketahui, hal ini dapat disebabkan oleh bearing yang rusak. Bearing berfungsi untuk menahan puli dan komponen CVT lainnya.
Jika bearing rusak, maka akan mengeluarkan suara berisik seperti gemeretak atau dengungan.
Nah, itulah beberapa tanda jika CVT motor Anda bermasalah.(*)