OTOTEKNOPLUS – Bagi para pengguna mobil, mogoknya kendaraan di tengah perjalanan tentunya akan sangat mengganggu perjalanan Anda, tentunya saat terburu-buru.
Untuk mencegah mobil mogok, Anda harus tahu apa saja penyebabnya sebagai langkah preventif.
Berikut telah dirangkum beberapa penyebab mobil mogok yang perlu Anda tahu agar tidak mengganggu perjalanan Anda.
Masalah pada Aki
Aki yang sudah lemah atau habis dayanya tidak dapat menyuplai tenaga untuk menyalakan mesin.
Hal ini sering terjadi karena aki sudah tua atau ada kerusakan pada sistem pengisian daya.
Overheating Mesin
Overheating umumnya disebabkan oleh masalah pada sistem pendingin, seperti kekurangan cairan pendingin (coolant) atau kerusakan pada kipas radiator.
Ketika mesin terlalu panas, ia akan berhenti bekerja untuk mencegah kerusakan lebih lanjut.
Masalah pada Busi
Busi yang tidak berfungsi dengan baik dapat menyebabkan mesin tidak menyala dengan sempurna, bahkan mogok.
Jika busi kotor, aus, atau rusak, maka pembakaran tidak akan terjadi dengan baik, dan mesin akan sulit menyala.(*)