OTOTEKNOPLUS – Membeli mobil bekas merupakan keputusan yang bijak jika Anda membutuhkan kendaraan dalam harga murah.
Kendati begitu, terdapat beberapa hal yang harus Anda perhatikan jika ingin membeli mobil bekas.
Berikut telah dirangkum beberapa tips yang bisa Anda lakukan saat hendak membeli mobil bekas agar tidak menyesal.
Perhatikan Riwayat Kendaraan
Sebelum Anda memutuskan untuk membeli mobil bekas, pastikan untuk memeriksa riwayat kendaraan.
Ini termasuk memeriksa apakah mobil tersebut pernah mengalami kecelakaan, kerusakan parah, atau kejadian yang memengaruhi kinerja dan keamanannya.
Test Drive
Salah satu cara terbaik untuk menilai kondisi mobil bekas adalah dengan melakukan uji coba berkendara atau test drive.
Selama test drive, perhatikan bagaimana mobil merespons saat melaju di berbagai kecepatan. Selain itu, cobalah berbagai kondisi jalan untuk menguji performa suspensi dan sistem kemudi.
Bandingkan Harga dan Negosiasi
Sebelum membuat keputusan akhir, bandingkan harga mobil bekas yang Anda pertimbangkan dengan model serupa di pasar.
Jika harga yang ditawarkan terlalu tinggi, Anda bisa melakukan negosiasi dengan penjual.(*)