OTOTEKNOPLUS – Mobil mogok tentunya akan sangat mengganggu saat Anda dalam perjalanan, terutama jika terburu-buru.
Untuk itu, sebagai langkah preventif, Anda perlu tahu apa saja penyebab mobil mogok yang perlu dihindari.
Berikut telah dirangkum beberapa penyebab mobil mogok yang perlu Anda ketahui agar tidak mengganggu perjalanan.
Baca Juga: 3 Tips Merawat Wiper Mobil Agar Awet dan Tahan Lama, Gini Caranya…
Kekurangan Bahan Bakar
Penyebab paling umum dari mobil mogok adalah kekurangan bahan bakar. Meskipun terdengar sepele, sering kali pengemudi terlalu lama mengabaikan indikator bahan bakar yang hampir habis.
Mengemudikan mobil hingga bahan bakar benar-benar habis berisiko membuat mobil mogok dan merusak pompa bahan bakar.
Solusinya sederhana, selalu periksa tingkat bahan bakar dan isi ulang sebelum mencapai tingkat terendah.
Aki Lemah atau Rusak
Aki merupakan bagian penting dari sistem kelistrikan mobil, berfungsi untuk menghidupkan mesin dan menyuplai tenaga ke berbagai komponen.
Adapun beberapa tanda aki harus diganti, termasuk lampu indikator aki menyala di dashboard atau kesulitan menyalakan mesin.
Untuk menghindari masalah ini, periksalah aki secara teratur dan pastikan tidak ada karat di terminalnya.
Baca Juga:Bikin Penasaran! Segini Harga Terbaru Motor Sport Kawasaki Ninja ZX-25R Sekarang di Bulan Juli 2024
Masalah Sistem Pengapian
Untuk menghindari mobil mogok, lakukan pemeriksaan sistem pengapian secara teratur.
Perhatikan tingkat keausan busi dan pastikan diganti sesuai jadwal servis, serta cek apabila koil, atau kabel pengapian longgar.
Ikuti saluran Ototeknoplus untuk mendapatkan berita pilihan terbaru melalui Whatsapp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaZsdcH7NoZtHeU0402w. Segera bergabung dengan kami!(*)