OTOTEKNOPLUS – ETruck milik Dongfeng asal China meluncur, desain mirip pabrikan Tesla? Lalu, bagaimana keunggulannya? Simak, begini ulasannya.
Di saat panasnya event Beijing Auto Show 2024 menjadi kesempatan Dongfeng pamerkan ETruck yang mirip Cybertruck Tesla.
Kabarnya platform bernama Dongfeng pamerkan ETruck yang mampu hasilkan tenaga hingga 1.305 hp.
Tenaga dari pabrikannya tersebut ternyata mampu menyaingi tenaga CyberBeast, model andalan Tesla.
Melansir dari SCMP, terlihat ETruck ini memiliki desain yang terinspirasi dari pabrikan Tesla, Cybertruck.
Namun, perbedaan desain pada ETruck ini terlihat lebih empuk dan tidak terlalu tajam.
Pada bagian bilah lampu LED memiliki berbagai fungsi, seperti nyala pada logo dan pelat benturan memperlihatkan gambaran yang khas.
Jika dilihat pada bagian samping, terdapat pintu dengan bukaan Rolls-Royce, tangga samping bertenaga, penutup velg aerodinamis.
Bahkan, terdapat satu set ban multi-permukaan yang sangat kokoh terpasang pada ETruck ini.
Beralih pada bagian belakang, ETruck ini juga memiliki desain tenda pop-out di area kargo.
Kemudian, terdapat lingkar kemudi berbentuk persegi yang tampilannya memanjang memenuhi dashboard sebagai pelengkap interiornya.
Menariknya lagi jok yang miliknya cukup menarik dan kemungkinan terbuat dari serat karbon di bagian belakang.
Untungnya desain keseluruhan ETruck milik Dongfeng terlihat lebih elegan dari Cybertruck milik Tesla.(*)