OTOTEKNOPLUS – Dengan berkembangnya teknologi kini tak hanya handphone, jam yang menjadi gadget, tetapi ada sebuah cincin yang diubah menjad gadget dan berguna bisa memberikan manfaat bagi kehidupan sehari-hari.
Cincin yang biasanya terpasang di jari hanya untuk hiasan saja tetapi bisa dibuat berguna oleh Samsung ! cincin itu bernama Samsung Galaxy Ring.
Gadget ini berupa cincin memiliki bentuk seperti cincin pada umumnya, tetapi memeiliki kecerdasan atau disebut smart ring yang memiliki pilihan warna hitam, perak dan gold.
Dan cincin ini diketahui baru saja rilis pada beberapa waktu lalu bersamaan dengan Galaxy Unpacked yang merilis seris Z6 series pada (Rabu/7/2024)
Samsung Galaxy Ring dirancang untuk memantau kesehatan pengguna dengan ukuran yang lebih mungil ketimbang arloji pintar atau gelang pintar (smartband), baik ukuran perangkat maupun sensornya.
Mekanismenya, cincin pintar ini mesti dipasangkan dengan ponsel Samsung Galaxy, kemungkinan melalui Bluetooth. Pengguna juga harus mengunduh aplikasi kesehatan Samsung Health secara gratis di ponsel untuk melihat berbagai data pemantauannya.
Cincin pintar ini memiliki berbagai fitur, termasuk kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) Galaxy AI yang mampu melakukan pemantauan kesehatan yang cerdas dan preventif.