KORANMANDALA.COM – Beberapa waktu lalu, HP gaming yang ditunggu-tunggu oleh para gamer Asus ROG Phone 8 serires telah diluncurkan di CES 2024.

Sebagai informasi, Asus ROG Phone 8 ini mengandalkan Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3.

Snapdragon 8 Gen 3 ini adalah chipset terkencang yang dirilis pada tahun ini.

Seusai diperkenalkan di CES 2024, Asus ROG Phone 8 ini dijual secara komersial di Indonesia.

Untuk Asus ROG Phone 8 16/512 GB dijual dengan harga 94.999 rupee atau sekitar Rp18 juta.

Sedangkan untuk 24/1TB dibanderol dengan harga 1.199.999 rupee atau sekitar Rp22,8 juta.

Pada sektor layar, HP gaming ini dibekali panel AMOLED berukuran 6,78 inci, refresh rate 165 Hz, Full HD Plus 1080 x 2400 piksel.

Layar pada HP ini juga sudah diberikan perlindungan dengan Corning Gorilla Glass Victus 2, HDR10, dan tingkat kecerahan hingga 2500 nits.

Dikutip dari Kimovil, HP gaming ini memperoleh skor AnTuTu 2.020.000 hingga 2.173.395.

Sementara dalam pengujian Nanorivewi, HP ini mendapatkan poin AnTuTu hingga 2 juta poin. (*)

Sumber: rog.asus.com
Editor: TIM OTOTEKNOPLUS

Cek Berita dan Info lainnya di Google News dan Whatsapp Channel Ototeknoplus
Exit mobile version