– Kualitas layar mumpuni
Meski itel A50 dilabeli sebagai HP murah, kualitas layarnya bisa dibilang tidak murahan. Layar itel A50 berpanel IPS dengan ukuran 6,6 inci. Resolusinya FHD+ dengan tingkat kecerahan 480 nits. Tetapi, bagian depan layar HP masih mengusung water drop display di bagian kamera selfie-nya.
Untuk kekurangannya ada dua yaitu terletak pada
– Desain terlalu umum
Meski desainnya sama sekali tidak buruk, tampilan itel A50 dirasa sudah terlalu umum karena mengusung modul kamera boba ala iPhone. Desain seperti ini sudah terlalu banyak digunakan oleh HP lainnya, terutama smartphone keluaran Transsion Holdings.
Kekurangan terbesar itel A50 adalah kapasitas memori internalnya yang minim, yakni 64GB saja. Hal ini mungkin menyulitkan pengguna dalam menginstal aplikasi dengan size besar. Di sektor fotografi dan perekaman video, itel A50 dilengkapi kamera 8MP di bagian belakang dan 5MP kamera swafoto. Spesifikasi kamera tergolong biasa saja, tetapi masih wajar karena harganya yang murah.
Harga itel A50:
- 3/64GB: Rp925.999
- 4/64GB: Rp1.089.000