OTOTEKNOPLUS – Untuk Anda yang sedang mencari HP gaming murah dengan performa tak main-main, maka Tecno Spark 10 5G bisa dijadikan pilihan yang tepat.
Nah Tecno Spark 10 5G ini cocok dijadikan rekomendasi HP gaming murah 2 jutaan terbaik.
Saat pertama kali diluncurkan, HP gaming Tecno Spark 10 5G menjadi incaran publik, khususnya gamer.
Sebab HP gaming ini dilengkapi dengan chipset MediaTek Dimensity 6020.
Untuk HP dengan harga 2 jutaan dibekali chipset tersebut sangatlah jarang sekali. Biasanya chipset MediaTek Dimensity 6020 dipakai oleh HP 3 jutaan ke atas.
Sistem operasi yang digunakan Tecno Spark 10 5G ini berbasis Android 13.
Menariknya, HP gaming 2 jutaan ini menawarkan 3 varian RAM dan memori internal yang luas, yakni 4/64 GB, 8/128 GB, dan 8/256 GB.
Jika dirasa kurang luas, Anda juga bisa menambahkan microSD pada slot yang telah disediakan.
Pada aspek kamera, HP gaming 2 jutaan ini membawa kamera utama beresolusi 50 MP dan depth 0,08.
Sementara untuk kamera selfienya, Tecno Spark 10 5G membawa resolusi 8 MP.
Sedangkan untuk layarnya, HP gaming 2 jutaan ini mengusung panel berjenis IPS LCD dengan ukuran 6,6, inci.
Layar yang ada pada Tecno Spark 10 5G juga didukung refresh rate 90 Hz, tingkat kerapatan 267 ppi, dan resolusi 720 x 1612 piksel.
Beralih ke daya, Tecno Spark 10 5G disokong dengan baterai berkapasitas 5000 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 18 watt.
Bicara soal harga, HP Tecno Spark 10 5G ini dijual dengan harga murah hanya Rp2,2 juta saja. (*)